Water Dispenser Galon Bawah WDP-300! Posted on September 11, 2020September 24, 2020 by Miyako Hallo Sahabat Miyako! Penggunaan dispenser di rumah merupakan solusi yang baik untuk menyediakan air minum untuk keluarga. Dengan penggunaan dispenser Sahabat akan dengan mudah mendapatkan air panas ataupun dingin tanpa harus dimasak atau meletakkannya di lemari pendingin. Dispenser air koleksi Miyako memiliki 2 tipe dalam pemasangan galon, pada dispenser galon atas maupun dispenser galon bawah. Penggunaan dispenser galon bawah akan memudahkan Sahabat dalam pemasangan galon air, karena tidak perlu mengangkat galon dan cukup memasang selang dispenser saja. Selain itu dispenser galon bawah biasanya memiliki ukuran yang lebih tinggi dibandingkan dengan galon biasanya, karena dibagian bawah terdapat ruangan untuk meletakkan galon, sehingga dispenser akan terlihat lebih rapih dan cantik. Cocok sekali untuk mempercantik ruangan Sahabat dirumah. Untuk dispenser galon bawah sendiri Miyako punya pilihannya loh Sahabat, karena Miyako selalu hadir untuk membantu meringankan pekerjaan rumah Sahabat. Dispenser galon bawah Miyako ada pada tipe WDP-200 H dan WDP-300. Untuk cara kerja dispenser galon bawah Miyako, dispenser ini memiliki ruang untuk meletakkan galon yang berada di bawah. So Sahabat tidak perlu repot untuk mengangkat galon.Penggunaan listrik pada dispenser tipe ini memang sangatlah penting, selain untuk memanaskan dan mendinginkan air, listrik akan membantu kerja dispenser untuk menyedot air dari galon. Tapi pasti timbul pertanyaan diantara Sahabat, apakah ketika listrik mati dispenser Miyako ini masih bisa digunakan atau tidak? Jawabannya masih bisa digunakan Sahabat! Kok bisa? Jadi dispenser galon bawah miyako memiliki tabung penyimpanan didalamnya. Tabung ini berguna sebagai wadah penyimpanan air yang sudah diambil (disedot) dari galon dan disimpan terlebih dahulu di tabung ini, sebelum dikeluarkan untuk dikonsumsi. Ditabung ini juga terjadi proses pemanasan dan pendinginan air. Dalam keadaan listrik mati, tabung ini akan tetap memiliki cadangan air sebanyak 2 liter. Jadi Sahabat bisa tetap menggunakannya walaupun dalam keadaan mati listrik. Kemudian untuk sistem keamanan dispenser Miyako ini dilengkapi dengan safety lock pada tombol air panas. Untuk mendapatkan air panas Sahabat harus menggeser tombol merah baru menekannya, barulah setelahnya air panas akan keluar. Hal ini dibuat agar lebih aman dan menghindari dari anak – anak yang suka bermain dengan tombol air pada dispenser. Untuk penggunaannya dispenser galon bawah dari Miyako juga hemat listrik loh Sahabat, cukup dengan 350 – 420 watt saja Sahabat bisa mendapatkan air dengan mudah, aman dan nyaman. Desain minimalis dan cantik yang akan mempercantik tata dapur Sahabat dirumah. Jadi bagaimana Sahabat? Penggunaan dispenser galon bawah akan mempermudahkan Sahabat bukan? Apalagi untuk kalian para wanita, tidak perlu menunggu para pria atau capek – capek mengangkat galon. Semua dipermudah dengan penggunaan galon yang berada di bawah. Jika Sahabat ingin memiliki dispenser galon bawah dari Miyako, Sahabat bisa membelinya di toko – toko terdekat atau di Official Store Miyako di e-commerce kesayangan Sahabat. Happy shopping Sahabat Miyako!